PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH PERANGKAT DESA "KASI PELAYANAN" DESA WONOSARI

 



Kamis 16 Maret 2023, Desa Wonosari Kecamatan Sepaku Kabupaten Penajam Paser Utara telah mengadakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan bagi Perangkat Desa yang telah terpilih melalui Penjaringan dan Penyaringan Perangkat Desa Wonosari sesuai dengan Peraturan Bupati No.15 tahun 2018 tentang pembentukan organisasi dan tata kerja  Pemerintah  Desa dan Peraturan PERMENDAGRI No. 83 Tahun 2015 tentang pencabutan dan pemberhentian perangkat desa . Proses pelantikan itu disaksikan oleh BPD Desa Wonosari, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas,Ketua RT,LPM, Karang Taruna, PKK,Posyandu,Linmas ,Tokoh adat,Tokoh Masyarakat ,Tokoh Agama dan elemen masyarakat.

Pengambilan sumpah Jabatan Perangkat Desa oleh Kepala Desa Wonosari Bapak KASIYONO dan di dampingi oleh Tokoh Agama yaitu Bapak Affandi


Kemudian diikuti dengan Penandatangan Berita Acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah oleh Perangkat Desa Wonosari   RICHA HANDAYANI dan Kepala Desa Wonosari Bapak Kasiyono yang disaksikan oleh semua masyarakat yang hadir.






Kepala Desa Wonosari dan Camat Sepaku memberikan sepatah dua kata sambutan kepada Perangkat Desa dan Tamu yang berkesempatan hadir.


Kemudian memberikan ucapan selamat kepada perangkat desa yang terpilih oleh Kepala Desa Wonosari Bapak Kasiyono, Bapak Subandi, ST salaku perwakilan Camat Sepaku, Bapak Suwandi BPD,Bhabinsa,Bhabinkamtibmas,Ketua RT 01 s/d 9,LPM,Karang Taruna,PKK, Posyandu, Linmas, Tokoh Masyrakat, Tokoh Adat, dan Tokoh Agama.

Adapun nama-nama dan posisi jabatan yang dilantik pada 16 Maret 2023 dan telah resmi menjadi Perangkat dan Staf Desa Wonosari yaitu:

1. Richa Handayani sebagai Kasi Pelayanan

2.   Sofi Choiril sebagi Staf IT

3.   Emma Rini sebagai Staf Keuangan

4.   Fera Restiana sebagai Staf Umum.






0 Komentar